PENGUKURAN KINERJA SUPPLY CHAIN MANAGEMENT CV. INDUSTRI CLASSICA VARIASI MENGGUNAKAN METODE SCOR
DOI:
https://doi.org/10.20961/meister.v1i1.455Keywords:
Kinerja, Supply chain management, SCOR, AHPAbstract
Kinerja yang maksimal dalam perusahaan dari awal hingga akhir membuat kualitas barang yang dihasilkan meningkat pula. Penelitian ini didasarkan pada penemuan studi lapangan yang dilakukan pada CV. Industri Classica Variasi. Ditemukan bahwa terdapat keterlambatan pengadaan bahan baku oleh supplier dan adanya klaim yang dilakukan oleh buyer. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kendala yang terjadi dalam pelaksanaan supply chain serta mengukur kinerja supply chain management. Metode pengolahan data menggunakan Supply Chain Operations Reference (SCOR) dengan analisis menggunakan Analytical Hierarchy Process (AHP). Dalam penelitian ini memperoleh hasil bahwa nilai akhir kinerja supply chain management pada CV. Industri Classica Variasi adalah sebesar 80,6 yang berarti masuk dalam kategori good. Dari 16 KPI yang ada nilai tertinggi ada pada sub atribut PRl-03 atau perencanaan tingkat kualitas barang yang memiliki nilai kinerja sebesar 15. Sedangkan untuk penilaian terendah terdapat pada proses Make dengan KPI MRl-01 atau penggunaan barang hasil produksi yang memiliki nilai kinerja sebesar 0,08.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Hamzah Hafidz, Novi Ria Rahmawati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.