Tingkat Pemahaman Mengenai COVID-19 dan Kepatuhan Pemeriksaan Kehamilan (ANC) : A Cross Sectional
DOI:
https://doi.org/10.20961/plexus.v1i4.244Keywords:
COVID-19, Kepatuhan ANC, Pandemi, Tingkat PengetahuanAbstract
Pendahuluan: Ante natal care (ANC) dilakukan untuk mengetahui perkembangan janin dan kesehatan ibu hamil. Ketidakpatuhan memenuhi jadwal pemeriksaan ANC meningkatkan risiko terjadinya komplikasi kehamilan dan persalinan, Angka Kematian Ibu (AKI), dan Angka Kematian Bayi (AKB). Protokol kesehatan (prokes) di masa pandemi COVID-19 memberlakukan stay at home (tetap tinggal di rumah) dan social distancing (menjaga jarak). Ibu hamil merupakan individu yang rentan terhadap infeksi COVID-19. Keterbaharuan penelitian melihat pengaruh pengetahuan ibu hamil terhadap kepatuhan melakukan pemeriksaan ANC. Tujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat pengetahuan mengenai COVID-19 terhadap kepatuhan subjek melakukan pemeriksaan ANC di masa pandemi COVID-19.
Metode: Design penelitian adalah cross-sectional study dengan wawancara pada ibu hamil yang datang ANC saat masa pandemi COVID-19 di Puskesmas Cawas 1, Klaten yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Kelengkapan data diperoleh dengan pengisian kuesioner yang telah divalidasi dan catatan dari buku KIA. Olah data univariat dan bivariat dengan menggunakan uji Chi-Square.
Hasil: Jumlah responden sebanyak 66 orang dengan 77,3 % (51/66) berusia antara 20-35 tahun, 75,8% (50/66) berpendidikan tinggi, dan 69,7% (46/66) merupakan ibu yang tidak bekerja. Tidak terdapat pengaruh tingkat pengetahuan mengenai COVID-19 terhadap kepatuhan pemeriksaan kehamilan (ANC) dalam masa pandemi di Puskesmas Cawas 1, Klaten, dengan p value 0,673.
Kesimpulan: Tidak ada pengaruh tingkat pengetahuan COVID-19 terhadap kepatuhan ANC di masa pandemi di Puskesmas Cawas 1, Klaten.
References
Aziz, M., Chalid, M., Saroyo, Y., Budayasa, A., Irwinda, R., & Akbar, M. (2020). Rekomendasi Penanganan Infeksi Virus Corona (Covid-19) Pada Maternal (Hamil, Bersalin Dan Nifas) Revisi 2. Pokja Infeksi Saluran Reproduksi Perkumpulan Obstetri Dan Ginekologi Indonesi a Tahun2020, 3–15. https://pogi.or.id/publish/rekomendasi-penanganan-infeksi-virus-corona-covid-19-pada-maternal/
Dahlan, S. M. (2014). Statistik Untuk Kedokteran dan Kesehatan (p. 27). https://doku.pub/download/statistik-untuk-kedokteran-dan-kesehatan-msopiyudin-dahlan-30j8pxk4p5lw
Degu, A., Nibret, G., Gebrehana, H., Getie, A., & Getnet, B. (2021). Knowledge and attitude towards the current pandemic corona virus disease and associated factors among pregnant women attending antenatal care in debre tabor general hospital northwest ethiopia: An institutional-based cross-sectional study. International Journal of Women’s Health, 13, 61–71. https://doi.org/10.2147/IJWH.S285552
Dharmayanti, I., Azhar, K., Tjandrarini, D. H., & Hidayangsih, P. S. (2019). Pelayanan Pemeriksaan Kehamilan Berkualitas Yang Dimanfaatkan Ibu Hamil Untuk Persiapan Persalinan Di Indonesia. Jurnal Ekologi Kesehatan, 18(1), 60–69. https://doi.org/10.22435/jek.18.1.1777.60-69
Gannika, Lenny & Sembiring, E. (2020). Tingkat Pengetahuan dan Perilaku Pencegahan Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) Pada Masyarakat Sulawesi Utara Lenny Gannika. NERS: Jurnal Keperawatan, 16(2), 83–89.
Kartika, D. (2021). Hubungan Tingkat Kecemasan Ibu Hamil dengan Kepatuhan ANC pada Masa Pandemi COVID-19 di Puskesmas Godean 2 Sleman Tahun 2020. Paper Knowledge . Toward a Media History of Documents, 7(2), 107–115.
Khairunnisa z, K. z, Sofia, R., & Magfirah, S. (2021). Hubungan Karakteristik Dan Tingkat Pengetahuan Dengan Perilaku Pencegahan Covid-19Pada Masyarakat Desa Paya Bujok Blang Pase Kota Langsa. AVERROUS: Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan Malikussaleh, 7(1), 53. https://doi.org/10.29103/averrous.v7i1.4395
Khoirunisa, S. H. (2021). Hubungan Tingkat Pengetahuan Covid-19 Terhadap Kecemasan Ibu Hamil Saat Pandemi Di Wilayah Kerja Puskesmas Borobudur. Repository Universitas Muhammadiyah Magelang, 4–11.
Kuswarini, T. (2021). Faktor-Faktor yang Memengaruhi Kepatuhan Kunjungan ANC Ibu Hamil pada Masa Pandemi COVID-19 di Rumah Sakit Islam Yogyakarta PDHI Tahun 2021. 4(1), 1–23.
Mahendra, A. D., Hidajaturrokhmah, N. Y., & Anggraeni, S. (2019). Analisis Kepatuhan Antenatal Care (Anc) Terhadap Kejadian Komplikasi Kehamilan Di Puskesmas Tiudan Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung. Jurnal Ilmiah Ilmu Keperawatan Indonesia, 9(04), 673–680. https://doi.org/10.33221/jiiki.v9i04.356
Moudy, J., & Syakurah, R. A. (2020). Pengetahuan terkait usaha pencegahan Coronavirus Disease (COVID-19) di Indonesia. Higeia Journal of Public Health Research and Development, 4(3), 333–346.
Pratama, F. (2021). Hubungan Karakteristik Sosiodemografi Individu dengan Pengetahuan tentang Protokol Kesehatan dalam Upaya Pencegahan Penularan COVID-19 di Kabupaten Temanggung. 6.
Pratiwi, L. (2022). Hubungan Kecemasan Ibu Hamil dengan Kepatuhan Antenatal Care pada saat Pandemi COVID-19 di Puskesmas Cinere. 5(1), 6–10.
Retnowati, Y. (2022). The Relationship Between Knowledge and Regularity of Antenatal Care Visits During The Covid-19 Pandemic. 4, 301–307.
Rocca-Ihenacho, L., & Alonso, C. (2020). Where do women birth during a pandemic? Changing perspectives on Safe Motherhood during the COVID-19 pandemic. Journal of Global Health Science, 2(1), 4–5. https://doi.org/10.35500/jghs.2020.2.e4
Santi, M. (2021). Hubungan Sosiodemografi dengan Tingkat Pengetahuan dan Perilaku Masyarakat Tentang Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19. Skripsi. https://dspace.uii.ac.id
Siedner, M. J., Harling, G., Reynolds, Z., Gilbert, R. F., Haneuse, S., Venkataramani, A. S., & Tsai, A. C. (2020). Social distancing to slow the US COVID-19 epidemic: Longitudinal pretest–posttest comparison group study. PLoS Medicine, 17(8 August), 1–12. https://doi.org/10.1371/JOURNAL.PMED.1003244
Simanjorang, C., Tooy, G., Wuaten, G., & Pangandaheng, N. (2021). Attitudes and Practices Towards COVID-19 among North Sulawesi Indonesia Residents. Journal of Health Education: Knowledge, 6(2), 57–64. https://doi.org/10.1080/10556699.1994.10603001
So’o, R., Ratu, K., Liab, C., Folamauk, H., Lidesna, A., Amat, S., & Hubei, P. (2022). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGETAHUAN MASYARAKAT DI KOTA KUPANG MENGENAI COVID-19. April.
Usuwa, I. S., Akpa, C. O., Umeokonkwo, C. D., Umoke, M., Oguanuo, C. S., Olorukooba, A. A., Bamgboye, E., & Balogun, M. S. (2020). Knowledge and risk perception towards Lassa fever infection among residents of affected communities in Ebonyi State, Nigeria: Implications for risk communication. BMC Public Health, 20(1), 1–10. https://doi.org/10.1186/s12889-020-8299-3
Utami, Y. A. P. (2019). Hubungan Tingkat Pengetahuan Dengan Tingkat Kecemasan Remaja Dalam Menghadapi Menarche Pada Siswi Kelas V Dan Vi Di Sd Negeri 1 Ceper Klaten. Jurnal Keperawatan, 4(1), 1–12. http://digilib.unmuhjember.ac.id/download.php?id=3456
Wulandari, A., Rahman, F., Pujianti, N., Sari, A., Laily, N., Anggraini, L., Muddin, F., Ridwan, A., Anhar, V., Azmiyannoor, M., & Prasetio, D. (2020). Hubungan Karakteristik Individu Dengan Pengetahuan Tentang Pencegahan Coronavirus Disease 2019 Pada Masyarakat Di Kecamatan Pungging Mojokerto. Sentani Nursing Journal, 4(1), 46–51. https://doi.org/10.52646/snj.v4i1.97
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Raden Rara Pandhan Budi Larasati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Copyright @2022. This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution 4.0 International License (https://creativecommons.org/licenses/by/4.0/).