Perkembangan Kawasan Polder Bayeman di Kelurahan Kaligangsa Kecamatan Margadana Kota Tegal Tahun 2009-2020

Authors

  • Ira Monikha Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia
  • M Bagus Sekar Alam Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.20961/policy.v15i1.1355

Keywords:

Banjir, Polder Bayeman, Hutan Kota, Kota Tegal

Abstract

Kawasan Polder Bayeman merupakan sebuah kawasan yang berada di Kelurahan Kaligangsa, Kecamatan Margadana, Kota Tegal. Pada kawasan ini dibangun sistem polder sebagai sarana pengendalian banjir wilayah setempat yang kemudian mengalami penambahan fungsi menjadi hutan kota. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) latar belakang pembangunan Polder Bayeman di Kelurahan Kaligangsa (2) perkembangan kawasan Polder Bayeman di Kelurahan Kaligangsa tahun 2009-2020 (3) dampak sosial dan ekonomi dari keberadaan kawasan Polder Bayeman terhadap masyarakat di Kecamatan Margadana tahun 2009-2020. Penelitian ini menggunakan metode sejarah yang terdiri dari empat tahapan di antaranya, heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi. Sumber yang digunakan dalam penelitian ini berupa surat kabar tahun 2010-2016, laporan dinas tahun 2008-2020, surat perjanjian tahun 2014, berita online tahun 2011-2020, buku-buku, dan sumber lisan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, latar belakang pembangunan sistem Polder Bayeman adalah karena bencana banjir yang sering terjadi di wilayah Kecamatan Margadana. Pada tahun 2008, pemerintah Kota Tegal merencanakan pembangunan sistem polder di Kelurahan Kaligangsa. Pembangunan fisik polder dimulai pada tahun 2009 hingga tahun 2011, kemudian di tahun 2012 polder mulai beroperasi sebagai sistem pengendali banjir. Pada tahun 2015, kawasan Polder Bayeman mengalami penambahan fungsi menjadi hutan kota. Dampak keberadaan kawasan Polder Bayeman terdiri dari terganggunya ketenteraman masyarakat akibat pembangunan, pengendalian banjir, sarana irigasi, sarana ruang publik, dan peningkatan perekonomian masyarakat melalui pemancingan, pemberdayaan tenaga kerja masyarakat, dan UMKM.

References

A. Daliman. 2012. Metode Penelitian Sejarah. Yogyakarta: Ombak.

Danoe Iswanto. 2006. “Kajian Ruang Publik Ditinjau dari Segi Proporsi/Skala dan Enclosure”. Jurnal Ilmiah Perancangan Kota dan Permukiman. Volume 5 Nomor 2.

Ferad Puturuhu. 2015. Mitigasi Bencana dan Penginderaan Jauh. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Kota Tegal dalam Angka 2004. Tegal: Badan Pusat Statistik Kota Tegal

Data Statistik Sektoral Kota Tegal Tahun 2021. Tegal: Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tegal.

Data Teknis Sungai Gangsa, Balai Pekerjaaan Umum Sumber Daya Air Dan Penataan Ruang Sungai Gangsa Pemali Comal. 2017. Dinas PUSDATARU Jawa Tengah.

Henny Pratiwi dan Slamet Imam. 2017. Kelembagaan dalam Pengelolaan Drainase dan Sistem Polder. Semarang: EF Press Digimedia.

Henny Pratiwi Adi, S Imam Wahyudi. 2020. Operasi dan Pemeliharaan Drainase pada Sistem Polder. Semarang: UNNISULA Press.

Khambali. 2017. Model Perencanaan Vegetasi Hutan Kota. Yogyakarta: ANDI.

Kecamatan Margadana dalam Angka 2009. Tegal: Badan Pusat Statistik Kota Tegal.

Kegiatan Per Tahun Pembangunan Hutan Kota di Polder Bayeman. 2023. Dokumen Dinas Lingkungan Hidup Kota Tegal.

Kota Tegal dalam Angka 2004. Tegal: Badan Pusat Statistik Kota Tegal.

Laporan Draft Final Penyusunan DED Sistem Polder Margadana Kota Tegal 2008. Tegal: BAPPEDA Kota Tegal.

Laporan Kejadian Bencana Tahun 2020. Tegal: BPBD Kota Tegal.

“Meski Masih Minim Fasilitas, Hutan Kota Bayeman Jadi Jujukan Buat Ngadem Warga Tegal”, https://banyumas.tribunnews.com/2020/07/22/meski-masih-minim-fasilitas-hutan-kota-bayeman-jadi-jujukan-buat-ngadem-warga-tegal?page=2, 22 Juli 2020.

Proposal Permohonan Sarana Penunjang Operasional Penanggulangan Bencana, Tahun 2020. Tegal: Dinas Sosial Kota Tegal.

Pusat Penanggulangan Krisis Departemen Kesehatan. 2007. Buku Banjir. Jakarta: Pusat Penanggulangan Krisis Departemen Kesehatan Republik Indonesia.

Rosyid Kholilur Rohman, dkk. 2021. “Pelatihan Penyusunan Rencana Anggaran Biaya Talud di Desa Tladan Kecamatan Kawedanan Kabupaten Magetan”. Jurnal Daya Mas. Volume 6 Nomor 2.

Radar Pekalongan, 1 Oktober 2016

Radar Tegal, 5 Agustus 2011

Radar Tegal, 28 Agustus 2013

Radar Tegal, 17 Februari 2014

Radar Tegal, 21 Januari 2010

Radar Tegal, 29 Juni 2010

Radar Tegal, 1 Juli 2010

Radar Tegal, 22 November 2011

Radar Tegal, 28 September 2011

Rencana Pembangunan Investasi Jangka Menengah Kota Tegal 2008.

Suara Merdeka, 3 November 2006

Surat Perjanjian (Kontrak) antara Pejabat Pembuat Komitmen Kegiatan Pemasangan Pompa Submersible dan Genset DPU Kota Tegal Tahun Anggaran 2014 dengan CV Abadi Semarang, No. 02/ADM-PPK PS-G/VII/2014.

Suripin. 2004. Sistem Drainase Perkotaan yang Berkelanjutan. Yogyakarta: ANDI.

Ubad Badrudin, Tri Yusufi Mardiana. 2017. “IbM Kelurahan Degayu yang Terinterusi Air Laut”. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat. Volume 8 Nomor 2.

Velliana Tanaya, Jessica Angeline Zai. 2021. Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Akibat Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) sebagai Force Majeure Dalam Kontrak. Jurnal Law Review. Volume 21 Nomor 1.

Downloads

Published

2024-06-13

How to Cite

Perkembangan Kawasan Polder Bayeman di Kelurahan Kaligangsa Kecamatan Margadana Kota Tegal Tahun 2009-2020. (2024). Journal of Policy, 15(1), 11-23. https://doi.org/10.20961/policy.v15i1.1355